Jumat, 22 April 2016

Divonis 3 Tahun Penjara, Pegawai BNI Ini DItemukan Tewas Gantung Diri

Medan, TKJSBB | Seorang mantan Pimpinan Kelompok Pemasaran Bisnis BNI Pemuda, Darul Azli ditemukan tewas gantung diri di kediamannya di Komplek Unimed Jalan Pelajar Ujung, Medan Denai. Belum diketahui pasti penyebab korban menghabisi nyawanya lewat gantung diri, namun dugaan korban stress semakin kuat setelah sebelumnya korban resmi menjadi terpidana kasus kredit fiktif BNI sebesar Rp 129 miliar dan divonis tiga tahun penjara.
Berdasarkan informasi yang diperoleh, saat itu yang menemukan korban tewasa gantung diri adalah pembantu korban. Ketika itu, pembantu korban yang sedang bersih-bersih dikediaman korban menemukan korban sudah tewas tergantung kain gorden di belakang rumah korban. Kemudian pembantu korban yang panik langsung berteriak meminta pertolongan dari warga disekitar rumah korban.
“Pembantu korban waktu itu bersih-bersih didalam rumah, lalu ia menemukan korban sudah tewas gantung diri dibelakang rumah. Kebetulan korban memang sendiri di rumahnya,” kata salah seorang rekan korban di Rumah Sakit Permata Bunda, Rabu (20/4/2016) siang.
Sebelumnya korban yang dikabarkan tengah menunggu proses eksekusi menuju rumah tahanan oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU) Kejaksaan Negeri Medan. Hal tersebut dibuktikan dengan surat pemberitahuan eksekusi yang ditemukan dikediaman korban. Dalam surat tersebut, korban diberitahukan akan dieksekusi pada Kamis (21/4/2016) besok. Hal ini lah yang kemudian diduga membuat korban menjadi stress berat dan nekat mengakhiri hidupnya.
Saat ini jenazah korban sudah diambil dari Rumah Sakit Permata Bunda, dari sana jenazahnya akan dibawa ke Bandara Kualanamu International Airport (KNIA) untuk diterbangkan ke keluarga korban di Pariaman, Sumatera Barat.

DalCor Pharmaceuticals Tuntaskan Pendanaan Senilai $150 Juta

LONDON, 2016-4-19 /PR Newswire/ -- DalCor Pharmaceuticals hari ini mengumumkan penuntasan pendanaan swasta senilai $150 juta untuk melanjutkan pengembangan dalcetrapib pada populasi pasien pengidap penyakit kardiovaskular yang berbeda secara genetik. DalCor menutup babak pendanaan Seri A sebesar $50 juta di akhir tahun 2015 dan $100 juta dalam Seri B minggu ini. Investor utama DalCor mencakup investor lama Sanderling Ventures dan André Desmarais bersama dengan investor baru Caisse de dépôt et placement du Québec, Fonds de solidarité FTQ serta CTI Life Sciences dengan partisipasi yang signifikan dari para investor lainnya yang tidak disebutkan.
DalCor akan menggunakan dana tersebut untuk uji klinis dalcetrapib Fase 3, zat penghambat CETP, pada pasien yang baru-baru ini mengalami Acute Coronary Syndrome (ACS). Sebuah uji diagnosa pendamping investigasional yang dikembangkan oleh Roche Molecular Systems akan digunakan sebagai alat pembantu dalam menentukan apakah seorang pasien memenuhi syarat untuk menggunakan obat tersebut. Bulan ini, DalCor berencana memulai uji klinis ini dengan target 5.000 pasien dengan ACS, dimulai di Montreal Heart Institute (MHI).
Dalcetrapib mengatur aktivitas cholesteryl ester transfer protein (CETP) yang meningkatkan high density lipoproteins (HDL). Analisis uji dal-Outcomes kardiovaskular menunjukkan populasi pasien dengan genetik berbeda di mana dalcetrapib berhasil melakukan reduksi signifikan sebesar 39% dalam kejadian kardiovaskular pada pasien yang sebelumnya sudah menggunakan statins. Sebuah analisa prospektif berikutnya menunjukkan regresi plak aterosklerotik pada populasi pasien dengan profil genetik yang sama. Para pasien dengan genotip ini mewakili sekitar 20% dari pasien yang digenotip pada 15.871 pasien yang menjalani uji dal-Outcomes.
SUMBER DalCor Pharmaceuticals

Berbagai Cara untuk Berbisnis Melalui Facebook

Saat ini memasang iklan di surat kabar atau disiarkan melalui radio sudah bukan zamannya lagi. Sekarang adalah masanya berbisnis menggunakan jaringan internet, yang dapat menjangkau nasional bahkan internasional apalagi bila menggunakan media sosial untuk menjaring konsumen, dan yang paling ampuh menggunakan media sosial Facebook.
Tah hanya harus memiliki halaman di Facebook, seorang enterpreneur harus paham bagaimana menggunakan media sosial satu ini lebih maksimal seperti yang digunakan oleh Yaniv Masjedi, CMO di Nextiva.


Tak wajib namun rajin membalas komentar adalah nilai tambah

Dalam hal ini Customer engagement adalah hal penting untuk perkembangan sebuah bisnis. Salah satunya dengan rajin membalas komentar yang datang di halam Facebook bisnis anda. Bila anda tak dapat menanganinya sendiri maka tak ada salahnya merekrut seseorang yang bertugas mengurusi laman jejaring sosial.

Manfaatkan remarketing untuk bisnis

Anda mungkin pernah ingin membatalkan membeli barang secara online, namun kemudian berubah pikiran setelah melihat iklan barang yang sama di Facebook. Facebook memang menjadi tempat yang ampuh untuk remarketing dengan menempatkan iklan produk milik anda di tempat-tempat yang strategis. Hal ini dapat menjaring konsumen sebanyak mungkin.

Berusaha boleh, tapi jangan terlalu agresif


Jejaring sosial memang bukan tempat hard selling pada dasarnya. Facebook hanya menjadi tempat menarik minat seseorang yang menjadi pengguna media sosial tersebut untuk  berkunjung ke lapak kita yang sebenarnya. Jadi, tak perlu terlalu agresif menawarkan barang.

Cukup dengan mengunggah artikel atau poster atau foto dari produk yang ingin anda jual. Video dan postingan dengan tujuan sebagai selingan juga diperbolehkan agar tidak melulu beriklan atau berjualan.
Mengadakan kuis-kuis kecil untuk mengajak follower berpartisipasi juga dianjurkan sehingga minat follower menjadi tertarik melihat siapa dan apa yang kita jual.

Adakan aksi sosial dengan mengajak partisipasi dari followers

Membuat sebuah aksi sosial atau penggalangan dana untuk amal lalu mintalah followers untuk turut berpartisipasi. Tentukan donasi yang bisa followers berikan bisa itu melalui banyaknya like dan share yang mereka lakukan. Selain hubungan antara pebisnis dengan konsumen menjadi terbangun biasanya cara ini juga sangat ampuh untuk membuatt sebuah laman Facebook menjadi viral.

Tingkatkan Potensi Generasi Muda Dalam Wirausaha, Pelantikan HIPMI PT USU 2016-2017





Seperti dikutip dari Dinamika, dalam kesempatan tersebut, Ketua Umum terpilih, Muhammad Singgit Suharto mengungkapkan bahwa dirinya akan berusaha sebaik mungkin dalam mengemban amanah yang sudah ditujukan kepadanya. Dirinya juga mengakui untuk kedepannya akan melakukan beberapa rangkaian program kerja sesuai dengan apa yang telah disusun.
Acara tersebut diawali dengan ikrar pelantikan yang dipimpin langsung oleh Ketua Hipmi PT Sumut, Muhammad Zain Fahri, dan kemudian dilanjutkan dengan sesi serah terima pataka bendera HIPMI PT oleh Badan Koordinasi Daerah kepada para pengurus yang terpilih. Dalam acara tersebut Muhammad Singgit Suharto dilantik sebagai ketua umum HIPMI PT USU, kemudian Riyalsyah putra sebagai Sekretaris Umum, dan Kasendra Varna selaku Bendahara Umum.



Singgit juga berbicara sedikit mengenai lingkungan wirausaha untuk generasi muda. Singgit menilai bahwa semangat wirausaha di kalangan generasi mufa masih sangat minim. Singgit juga mengemukakan bahwa dalam dunia usaha di Indonesia, pengusaha muda masih terbilang langka dan hanya beberapa persen saja.

“saya dan lainnya akan bekerja keras, saya masih tetap mengharapkan dukungan dari semuanya dan menerima berbagai masukan yang terbaik.” Ujar Singgit.

“kita saat ini sudah jauh tertinggal dari negara-negara tetangga, hanya sekitar 1,6 persen pengusaha muda di negeri ini, kita semua berharap bahwa kedepannya semakin gencar sosialisasi serta perekrutan para mahawiswa untuk dunia wirausaha.” Tambahnya.

Sementara itu, Muhammad Zain Fahri selaku Ketua Umum HIPMI PT Sumut menilai bahwa pelantikan tesebut bukanlah hadiah, akan tetapi sebagai suatu amanah. Dan amanah harus dipertanggungjawabkan.

“sekali lagi ini bukan amanah, akan tetapi ini adalah sebuah tugas berat, dan menjadi tugas kita bersama untuk mengubah paradigma berpikir masyarakat, bahwa pengusaha itu adalah profesi yang hebat.” Tuturnya.

Jumat, 25 Maret 2016

DAMRI Akan Layani Transportasi Dari Silangit Ke Siborongborong Menuju Tarutung, Balige, Parapat, dan Daerah Lainnya

TKJSBB – Direktur Utama Angkasa Pura II, Budi Karya Sumadi mengungkapkan, pihaknya akan bekerjasama untuk pengoperasian bus oleh perusahaan Damri dari Bandara Silangit ke seluruh kawasan Tapanuli.
“Kita akan bekerjasama dengan perusahaan Damri sebagai langkah untuk lebih menghidupkan sektor pariwisata Tapanuli,” ujar Budi Karya, Selasa.
Bus Damri, menurut Budi, nantinya akan melayani kebutuhan transportasi darat bagi wisatawan dari Silangit Siborongborong menuju Tarutung, Balige, Parapat, dan daerah lainnya.
“Ini merupakan bentuk kerjasama kita supaya pariwisata itu hidup. Itu akan menjadi lintasan transaksi yang akan dimenej dengan bagus,” sebutnya.




Selain kerjasama tersebut, kata dia, pihak AP II juga telah melakukan koordinasi dengan Kementerian Pekerjaan Umum dalam perbaikan infrastruktur jalan.

“Kalau untuk bandara, kita sudah mengivestasikan jumlah investasi yang lumayan banyak, yakni lebih dari Rp.100 miliar. Landasan akan diperpanjang menjadi 2.600 dan lebih lebar menjadi 45 meter, pemagaran, pembangunan terminal yang lebih baik, serta pembanguan tower sebagai hasil koordinasi dengan AirNav untuk menyempurnakan proses ‘take off’ dan ‘landing’,” tukasnya.

Anda Sulit Konsentrasi? Bisa Jadi Anda Sangat Pintar

Apakah Anda sering sulit berkonsentrasi saat bekerja di Kantor? Jika iya, jangan panik. Sebab, bisa jadi Anda termasuk golongan orang-orang yang pintar. 

Sebuah studi yang dihelat oleh Steelcase merilis penjelasan bahwa orang-orang cerdas acap kali memiliki ide yang “berlari-lari” dalam otak dalam satu waktu.
Kondisi itulah yang membuat mereka jadi sulit fokus dan konsentrasi.
Steelcase menyurvei lebih 10.000 karyawan di 17 negara untuk mempelajari perilaku saat bekerja.
Peneliti menemukan, orang-orang dengan tingkat intelegensia tinggi lebih mudah mengalami pecah fokus dan lebih sering mengalami gangguan konsentrasi.




Pasalnya, menurut studi, para responden tersebut mengaku memiliki berbagai ide dan pikiran yang berkecamuk sehingga perhatian sulit berpusat pada satu objek.
“Kebanyakan perusahaan selalu mencari orang pintar untuk menjadi karyawan. Namun, sejumlah tugas justru membuat karyawan pintar ini susah berkonsentrasi,” terang Bostjan Ljubic, Vice President dari Steelcase.
Kondisi dan kurang perhatian pada kebutuhan karyawan, kata Ljubic, menjadi sumber stres dan frustrasi karyawan dengan intelegensia tinggi.

Tema Hari Hutan Internasional 2016 : Hutan dan Air

Perayaan internasional dari hari Hutan Dunia pada tahun in mengusung tema hutan dan air. Dengan menyediakan sebuah wadah untuk meningkatkan kesadaran terhadap pentingnya semua tipe hutan dan pohon yang berada di luar hutan.
Hutan menutupi satu pertiga dari daratan di bumi dengan memiliki fungsi yang vital di seluruh dunia. Sekitar 1,6 miliyar penduduk, termasuk lebih dari 2.000 makhluk hidup yang bergantung pada hutan.



Hutan adalah tempat yang menyimpan keanekaragaman hayati terbanyak,dengan lebih dari 80 persen spesies hewan darat , tumbuhan dan serangga. Hutan juga menyediakan tempat tinggal, mata pencaharian dan keamanan bagi masyarakat yang hidupnya bergantung pada hutan.
Namun semua hal yang berharga dari hutan secara ekologis, ekonomi, sosial dan manfaat kesehatan menjadi tidak berharga mengingat penggundulan hutan terus terjadi dengan 13 juta hektar hutan dihancurkan setiap tahunnya. Jumlah penggundulan hutan menyebabkan peningkatan gas emisi rumah kaca sebesar 12 hingga 20 yang membantu perubahan iklim.
Setiap tahun International Day of Forest dirayakan dengan bagaimana hutan dan pohon dapat dipertahankan dan melindungi kita semua. Tahun ini PBB ingin meningkatkan kesadarn bagaimana hutan yang menjadi kunci dalam pemasok air tawar dunia yang sangat penting untuk kehidupan.
Tahukah Anda ?
> Hutan dan lahan basah menyediakan 75 persen akses dunia terhadap air tawar.
> Sekitar satu dari tiga kota terbesar di dunia mendapatkan proposi air minum signifikan dari wilayah hutan lindung.
> Meningkatkan manajemen sumber air dapat meningkatkan keuntungan ekonomi yang cukup besar.
> Hutan bertindak sebagai filter air alami.
> Perubahan iklim mengubah peran hutan dalam arus air dan ketersediaan sumber daya air.
> Hutan memiliki peran penting dalam membangun dan memperkuat ketahanan.
(Nisrina Darnila/www.un.org)

Mengapa Hari Air Sedunia Dirayakan? Inilah Makna Dibalik Hari Air Sedunia

World Water Day atau Hari Air Sedunia adalah perayaan tahunan yang dilakukan untuk kembali menarik perhatian publik pada pentingnya air bersih dan penyadaran untuk pengelolaan sumber-sumber air bersih yang berkelanjutan.
Hari Air sedunia diperingati setiap tanggal 22 Maret, peringatan ini pertamakali diumumkan pada siding umum PBB ke-47 pada tanggal 22 Desember 1992 di Rio de Janeiro, Brasil.  Peringatan hari ini mulai pada tahun 1993 untuk memotivasi publik untuk memberikan dukungannya dalan konservasi air dengan mengurangi penggunaan keran air sepanjang hari.
Setiap tahunnya Hari Air Sedunia ini mengusung tema-tema khusus, sebagai contoh pada tahun 2009 dengan tema “Shared water, shared opportunities” atau “Air Bersama, Peluang Bersama.”




Mengapa Hari Air Sedunia Dirayakan?
PBB bersama anggota Negara yang merayakan kampanye ini menerapkan rekomendasi dari PBB untuk mempromosikan konservasi air secara global melalui kegiatan yang nyata.  Kampanye ini secara khusus dipromosikan oleh salah satu badan PBB setiap tahun dengan melibatkan masyarakat untuk mendengarkan dan memahami tentang masalah air serta koordinasi dengan kegiatan internasional untuk Hari Air Dunia. Sejak awal perayaan acara ini, UN-Water telah bertanggung jawab untuk memilih tema dari World Water Day, serta menyampaikan pesan global dan memimpin Badan PBB untuk merayakan World Water Day.
Negara-negara anggota PBB dan berbagai LSM dan organisasi non pemerintah juga terlibat dalam gerakkan promosi konservasi air bersih yang memfokuskan pada perhatian publik terhadap isu-isu kritis air. Selama peringatannya, seluruh masalah-masalah air memiliki garis besar dalam bagaimana masyarakat yang tidak dapat mengakses air bersih dan lainnya.
“Better water, Better Jobs”
Pada tahun 2016, tema Hari Air Sedunia ialah “Water and Jobs” atau “Air dan Pekerjaan”. Hari ini, hampir setengah dari jumlah pekerja di dunia sebesar 1,5 miliyar orang bekerja di dalam pekerjaan yang memiliki hubungannya dengan air dan hampir seluruh pekerjaan bergantung pada air. Namun, dari jutaan orang yang bekerja di dalam bidang yang memiliki kaitannya dengan air sering kali tidak mendapatkan pengakuan atau perlindungan dari hak dasar sebagi buruh.
Tema pada tahun 2016, memperlihatkan bagaimana kuantitas dan kualitas air yang cukup dapat mengubah kehidupan dan mata pencaharian, bahkan mengubah keadaan masyarakat serta ekonomi.